Lanjutkan ke Konten ↓

Pendidikan di UWC dan Setelah Lulus UWC

1. Kurikulum apakah yang ditawarkan di sekolah UWC?

Semua sekolah UWC menawarkan kurikulum International Baccalaureate (IB). Untuk mempelajari lebih lanjut mengenai kurikulum IB, silahkan kunjungi situs www.ibo.org

2. Apakah UWC menawarkan program S1/Universitas?

Tidak, UWC hanya menawarkan program 2 tahun pre-universitas, setara dengan kelas XI dan XII.

3. Apa yang biasanya dilakukan siswa/i setelah lulus UWC?

Biasanya, lulusan UWC Indonesia melanjutkan pendidikan ke jenjang S1 di negara-negara yang populer sebagai destinasi studi seperti Amerika Serikat, Inggris, Australia, Jepang, dan lainnya. Untuk lulusan UWC yang ingin melanjutkan pendidikan dengan beasiswa, program Davis Scholar menyediakan program bagi siswa yang diterima di universitas yang tergabung dalam program ini. Untuk informasi lebih lanjut mengenai program Davis Scholar dan institusi yang tergabung dalam programnya, kunjungi halaman berikut: davisuwcscholars.org/partners.

Beberapa lulusan UWC juga memilih untuk mengambil gap year, dimana siswa/i tidak langsung melanjutkan pendidikan formal tetapi melakukan berbagai aktivitas maupun program pengembangan diri dan edukasi sebelum melanjutkan ke universitas.

4. Apakah saya harus kembali ke Indonesia untuk mengulang pendidikan SMA?

Tidak, siswa/i UWC tidak harus kembali ke Indonesia setelah lulus. Lulusan sekolah UWC akan menerima ijazah IB Diploma yang dapat digunakan untuk melanjutkan pendidikan di universitas di seluruh dunia. Namun, siswa/i yang mendaftar melalui jalur UWC Indonesia diharapkan untuk berkontribusi pada keberlangsungan organisasi sebagai alumni.

5. Apakah siswa bisa melanjutkan pendidikan (Universitas) di Indonesia setelah UWC?

Tentu saja bisa, namun ada proses legalisasi ijazah yang harus lakukan setelah mendapatkan IB Diploma dari UWC. Silahkan cek tautan ini. Perlu diketahui juga bahwa beberapa universitas di Indonesia ada yang tetap meminta hasil Ujian Nasional (UN).